Kepala Kantor Kemenag Kabupaten Demak Menginstruksikan Pokjaluh Untuk Membantu Warga Terdampak Banjir

By - February 21, 2024 | Post View : 40 views

Mi-NEWS.com | DEMAK – Kepala Kantor Kemenag Kab Demak Afief Mundzir menginstruksikan kepada Kelompok kerja penyuluh (Pokjaluh) Kab Demak untuk membantu warga terdampak banjir di Kab. Demak.

Atas arahan Kasi Bimas dalam pelaksanaannya Penyuluh Agama terbagi menjadi 2 (dua) tim. 1 tim membantu dapur umum PMI menyiapkan makanan sehat siap saji dan 1 tim lagi bertugas membagikan nasi bungkus dan memberikan bantuan lainnya untuk para korban banjir di beberapa desa wilayah Kab. Demak.

Dalam arahannya Ali Mustofa menjelaskan “Untuk membantu warga terdampak banjir tugas para penyuluh dibagi menjadi 2 (dua) tim, 1 tim membantu dapur umum PMI dan tim lainnya membagikan bantuan paket logistik untuk diberikan kepada korban banjir dibeberapa desa wilayah Kab. Denak”

Dalam melaksanakan amanatnya Pokjaluh Kab. Demak selaku Abdi negara bekerja sama dengan lembaga lain senantiasa melakukan pengabdian kepada masyarakat.

Sukron ketua Pokjaluh Kab Demak menyampaikan “Sebagai Penyuluh Agama Kami menjalin hubungan kerja sama dengan lembaga manapun termasuk PMI dalam membantu warga terdampak banjir dibeberapa desa wilayah Kab. Demak”

Ketua Ipari Kab Demak Ahmad Ghufron mengatakan “Sebagai wujud dari rasa empati dan kepedulian Kemenag Kab. Demak langsung bergerak mengumpulkan donasi dan bantuan logistik untuk para korban banjir” (Mi-NEWS/Z4ki)

Posted in

Artikel Terkait

Kategori

Arsip Berita

Popular Post